Archive for the ‘kelas 6’ Category

Tentang Idul Adha & Syarat-Syarat Berqurban

Tanggal 16- November 2010

Assalamualaikum. Wr.Wb

Karena Malam ini malam Idul Adha. maka saya akan membuat post spesial tentang berqurban. Sebelum menjelaskan syarat-syarat berqurban. saya akan memberi tahu. apa sih idul adha itu, dan bagaimana sejarah idul adha itu. yuk kita telusuri.

Dari Anas bin Malik Radhiyallahu ‘anhu, Rasulullah bersabda pada hari Nahar, “Barang siapa yang menyembelih sebelum shalat hendaknya dia ulangi”, maka berdirilah seorang lelaki, “Ya Rasulullah, ini adalah hari yang daging itu sangat dinikmati”, dan laki-laki tersebut menyebutkan keperluan dari tetangganya sehingga dia menyembelih sebelum shalat, maka Rasulullah seakan-akan membenarkannya, “Saya memiliki kambing yang belum cukup umur yaitu lebih saya senangi dari pada dua kambing berdaging, apakah saya boleh menyembelih kambing yang belum cukup umur ini”, maka Nabi memberikan keringanan baginya.
Saya (Anas) tidak tahu apakah keringanan ini khusus baginya atau juga bagi yang lain. Kemudian Rasulullah merunduk pada kedua kambing itu dan menyembelih keduanya. Maka berdirilah sekolompok manusia pada kambing kecil (kecil jika dibandingkan dengan yang lain tapi sudah cukup umur) maka mereka saling membagi.
Kesimpulan: menyembelih hewan kurban harus sudah memenuhi umur yang ditentukan oleh syariat, apabila kurang dari umur yang ditentukan maka tidak syah kurbannya dan hanya dihitung sebagai sadaqah. Keringanan di atas hanya diberikan kepada beberapa sahabat saja dan tidak diberikan kepada orang lain lagi setelahnya.

Dari Anas bin Malik, sesungguhnya Rasulullah shalat kemudian khutbah dan beliaumemerintahkan orang yang menyembelih sebelum shalat untuk mengulanginya.

Kesimpulan:
Awal waktu menyembelih adalah setelah salat Idul Adha bagi orang yang tidak bepergian, sedangkan bagi orang yang sedang safar (bepergian) maka mereka memperkirakan waktu dimana kaum Muslimin telah selesai mengerjakan shalat Idul Adha.
Akhir waktu menyembelih terdapat dua pendapat dari kalangan Ulama, pendapat pertama ketika matahari terbenam pada tanggal 12 Dzulhijjah dan pendapat kedua ketika matahari terbenam pada tanggal 13 Dzulhijjah. Dalil dari pendapat kedua memakai ayat“Agar mereka mengingat Allah pada hari-hari yang telah ditentukan”. Pada ayat ini disebutkan hari-hari (ayyaamin) dalam bentuk jamak. Dalam bahasa Arab kata jamak memiliki jumlah minimal tiga. Dan ini pendapat yang dipilih kebanyakan ulama pada masa ini. Akan tetapi apabila memilih untuk berhati-hati dengan memilih batas akhir tanggal 12 maka hal ini juga diperbolehkan karena tidak terdapat riwayat yang kuat dari sahabat yang menunjukkan mereka menyembelih pada tanggal 13 Dzulhijjah.

Bab Mengenai Umur Hewan Kurban
Dalam berkurban terdapat 5 syarat hewan yang akan dikurbankan secara global:

  1. Merupakan hewan ternak.
  2. Telah memenuhi umur.
  3. Terlepas dari cacat.
  4. Disembelih pada waktunya.
  5. Merupakan milik pribadi, hewan tersebut tidak terkait dengan hak orang lain.

Dari Jabir Radhiyallahu ta`ala ‘anhu, Rasulullah bersabda, “Jangan kalian menyembelih kecuali hewan yang sudah memenuhi umur, kecuali kalau sulit bagi kalian. Apabila sulit bagi kalian maka sembelihlah jada-a dari domba.”
Yang termasuk hewan ternak adalah unta, kambing, dan sapi. Sebagaimana disebutkan dalam hadits-hadits yang menjelaskan tentang berkurban. Dan ditegaskan oleh Ibnu Qayim bahwa tidak pernah diriwayatkan dari Rasulullah ataupun sahabat untuk penyembelihan kurban, haji, aqiqah kecuali dari hewan ternak. Jadi tidak syah berkurban dengan 100 ekor ayam, bebek, dll.
Tidak ada perbedaan antara sapi dan kerbau karena hakikatnya sama, demikian pendapat Asy Syaikh Abdulaziz bin Muhammad Alu Syaikh dan Asy Syaikh Shalih Al Fauzan.

Urutan keutamaan berkurban dari hewan yang dikurbankan:

  1. Dengan 1 ekor unta
  2. Dengan 1 ekor sapi
  3. Dengan 1 ekor kambing
  4. Dengan 1/7 unta
  5. Dengan 1/7 sapi

(*admin, demikian dijelaskan oleh Al Ustadz Dzulqarnain, padahal sebenarnya harga 1/7 unta lebih mahal daripada harga 1 ekor kambing)
Sedangkan untuk nomor yang sama maka dilihat dari sisi harga, penampilan, jumlah daging, jenis kelasnya, dll. Boleh berkurban baik dari jenis betina atau pejantan.

Umur Hewan Kurban
Penetapan umur minimal hewan kurban tidak disebutkan dalam nash hadits, akan tetapi hal tersebut dipahami dari kebiasaan bangsa Arab. Umur minimal untuk hewan kurban sebagai berikut:

  1. Unta minimal 5 tahun dan telah masuk tahun ke 6.
  2. Sapi minimal 2 tahun dan telah masuk tahun ke 3.
  3. Kambing Domba diperbolehkan umur minimal 6 bulan bagi yang sulit mendapatkan yang 1 tahun. Sedangkan bagi jenis selain Domba (misal kambing jawa) maka minimal umur 1 tahun dan telah masuk tahun ke 2.

Dari Jabir bin Abdillah, Rasulullah shalat mengimami kami pada hari Nahr, maka majulah sekelompok lelaki kemudian mereka menyembelih, dan mereka menyangka bahwa Rasulullah telah menyembelih, maka Rasulullah memerintah bagi siapa yang telah menyembelih untuk menyembelih dengan sesembelihan yang lain dan agar mereka tidak menyembelih sebelum Rasulullah menyembelih kurbannya.
Pelajaran:
Apabila imam / pimpinan suatu negeri menyembelih di tempat yang terbuka, maka dia tidak boleh mendahului imam tersebut. Apabila dia menyembelih mendahului imam, maka sesembelihannya tidak sah. Tetapi apabila imam tersebut tidak menampakkan syiar ini, maka kita boleh menyembelih apabila shalat Idul Adha telah dilaksanakan.

Dari Uqbah bin Amir, sesungguhnya Rasulullah memberikan kambing agar dibagikan untuk disembelih, maka tersisa bagiku kambing yang bukan domba (belum 1 tahun), maka hal ini disebutkan kepada Nabi dan Nabi memerintahkan untuk menyembelih baginya.

Dari Uqbah bin Amir, Rasulullah membagi di tengah kami hewan kurban, dan sayapun hanya mendapatkan jada-a (kambing bukan domba yang berumur kurang dari 1 tahun), maka Rasulullah bersabda “sembelihlah”.

Tidak Boleh Terdapat Cacat Pada Hewan Kurban

Keterangan ini berdasar hadits dari Bara` bin Azid, diriwayatkan oleh Imam Malik, Akhmad, Abu Dawud, At Tarmidzi, dll.
1.Sembelihan pincang yang sangat tampak kepincangannya.
Kepincangan disini dimaksudkan adalah pincang yang mengganggu dia berjalan dan membuat dia terlambat dari kawan-kawannya. Tetapi apabila hewan tersebut dapat berjalan beriringan dengan kawanannya walaupun sebenarnya dia pincang, maka sah kurbannya. Tetapi tetap lebih utama yang sempurna tidak pincang. Termasuk disini tidak sah berkurban dengan hewan yang putus kakinya.
2.Sembelihan buta sebelah matanya yang sangat nampak kebutaannya.
Yang dimaksudkan sangat nampak kebutaannya disini misalkan mata yang buta berubah fisiknya, misal dengan menonjol keluar atau cekung ke dalam. Adapun mata yang buta tapi fisiknya sama dengan mata normal, maka sah disembelih. Begitu pula hewan yang matanya rabun, sah untuk disembelih.
3.Sembelihan sakit yang sangat nampak sakitnya.
Sangat nampak sakitnya misalkan dengan menggigil, di kulitnya terlihat penyakit, dll. Adapun hewan yang misalkan tidur-tiduran terus maka sah berkurban dengannya.
4.Sembelihan kurus yang tidak berlemak / bersumsum.
Hal ini tentunya hanya dapat diketahui oleh orang yang ahli, maka apabila hewan kurban terlihat kurus tapi dinilai dia masih memiliki lemak / sumsum maka sah disembelih.

Sistem Tata Surya I

Assalamualaikum Wr.Wb

Hari ini saya akan  memberi tulisan dalam bentuk word. ok… nah silahkan klik Bab I

Ciri-ciri khusus makhluk hidup III

Assalamualaikum Wr.Wb

Ada seorang yang berkomentar ke blog saya bahwa, blog saya sangat minim. dan saya berterima kasih kepada fafa yang telah mengkritik blog saya. oke ini akan saya tambahkan ciri-ciri khusus tumbuhan…

H. Bunga rafllessia

Rafllessia

Bunga ini termaksud bunga yang langka dan bisa ditemui di pulau Sumatera, lebih tepatnya di bengkulu. bunga ini memiliki ciri-ciri khusus. yaitu mempunyai bau yang busuk seperti bangkai. Bau bangkai ini sebenarnya untuk mengundang lalat agar membantu penyerbukan bunga raflessia.

I. Kaktus

Kaktus mempunyai ciri khusus yaitu batangnya berduri , tebal, dan akar yang panjang. fungsi ciri-ciri khusus tersebut adalah :

  1. Batang berduri.

Batang berduri berfungsi melindungi air yang didalam batang                              tersebut.

2. Batangnya tebal

Batangnya tebal berfungsi sebagai menyimpan air sebanyak-banyaknya. sewaktu hujan, batang kaktus akan mengembung, sedangkan sewaktu kemarau. batang kaktus akan mengempis.

3. Akar yang panjang.

Akar kaktus sangat panjang. fungsinya untuk menyerap air sebanyak banyaknya .

Dan inilah gambar-gambar kaktus.

Akar kaktus

Mohon maaf… Saya akan melanjutkannya besok… karena saya abis MOS… besok saya akan melanjutkannya lagi.

Wassalamualaikum Wr.Wb

Post yang akan datang : Ciri-Ciri Khusus makhluk hidup IV                                                                                          Ramadhan semakin dekat                                                                                                            Perbedaan Bunga Rafllessia dengan Bunga bangkai.

Tanda-Tanda Hari Kiamat

Assalamualaikum Wr.Wb

Semakin hari, semakin dekat dengan hari kiamat. tapi tahukah kalian tanda-tanda hari kiamat? Kita akan bahas tentang tanda-tanda hari kiamat sekarang.

Ada beberapa tanda-tanda hari kiamat yang sudah terjadi, dan ada juga yang belum terjadi . Yang pertama kubahas adalah tanda-tanda hari kiamat kecil. yaitu adalah :

1. Diutusnya Rosullulah SAW

Jabir r.a. berkata, ”Adalah Rasulullah saw. jika beliau khutbah memerah matanya, suaranya keras, dan penuh dengan semangat seperti panglima perang, beliau bersabda, ‘(Hati-hatilah) dengan pagi dan sore kalian.’ Beliau melanjutkan, ‘Aku diutus dan hari Kiamat seperti ini.’ Rasulullah saw. mengibaratkan seperti dua jarinya antara telunjuk dan jari tengah. (HR Muslim)

2. Disia-siakan amanat

Jabir r.a. berkata, tatkala Nabi saw. berada dalam suatu majelis sedang berbicara dengan sahabat, maka datanglah orang Arab Badui dan berkata, “Kapan terjadi Kiamat ?” Rasulullah saw. terus melanjutkan pembicaraannya. Sebagian sahabat berkata, “Rasulullah saw. mendengar apa yang ditanyakan tetapi tidak menyukai apa yang ditanyakannya.” Berkata sebagian yang lain, “Rasul saw. tidak mendengar.” Setelah Rasulullah saw. menyelesaikan perkataannya, beliau bertanya, “Mana yang bertanya tentang Kiamat?” Berkata lelaki Badui itu, ”Saya, wahai Rasulullah saw.” Rasulullah saw. Berkata, “Jika amanah disia-siakan, maka tunggulah kiamat.” Bertanya, “Bagaimana menyia-nyiakannya?” Rasulullah saw. Menjawab, “Jika urusan diserahkan kepada yang bukan ahlinya, maka tunggulah kiamat.” (HR Bukhari)

3. Penggembala menjadi kaya.

Rasulullah saw. ditanya oleh Jibril tentang tanda-tanda kiamat, lalu beliau menjawab, “Seorang budak melahirkan majikannya, dan engkau melihat orang-orang yang tidak beralas kaki, telanjang, dan miskin, penggembala binatang berlomba-lomba saling tinggi dalam bangunan.” (HR Muslim)

4. Sungai Efrat berubah menjadi emas

Dari Abu Hurairah ra. bahwa Rasulullah saw. bersabda, “Tidak akan terjadi kiamat sampai Sungai Eufrat menghasilkan gunung emas, manusia berebutan tentangnya. Dan setiap seratus 100 terbunuh 99 orang. Dan setiap orang dari mereka berkata, ”Barangkali akulah yang selamat.” (Muttafaqun ‘alaihi)

5. Baitul Maqdis dikuasai umat Islam

”Ada enam dari tanda-tanda kiamat: kematianku (Rasulullah saw.), dibukanya Baitul Maqdis, seorang lelaki diberi 1000 dinar, tapi dia membencinya, fitnah yang panasnya masuk pada setiap rumah muslim, kematian menjemput manusia seperti kematian pada kambing dan khianatnya bangsa Romawi, sampai 80 poin, dan setiap poin 12.000.” (HR Ahmad dan At-Tabrani dari Muadz).

6. Banyak terjadi pembunuhan

Dari Abu Hurairah r.a. bahwa Rasulullah saw. bersabda, “Tiada akan terjadi kiamat, sehingga banyak terjadi haraj.. Sahabat bertanya apa itu haraj, ya Rasulullah?” Rasulullah saw. Menjawab, “Haraj adalah pembunuhan, pembunuhan.” (HR Muslim)

7. Munculnya kaum Khawarij

Dari Ali ra. berkata, saya mendengar Rasulullah saw. bersabda, “Akan keluar di akhir zaman kelompok orang yang masih muda, bodoh, mereka mengatakan sesuatu dari firman Allah. Keimanan mereka hanya sampai di tenggorokan mereka. Mereka keluar dari agama seperti anak panah keluar dari busurnya. Di mana saja kamu jumpai, maka bunuhlah mereka. Siapa yang membunuhnya akan mendapat pahala di hari Kiamat.” (HR Bukhari).

8. Banyak polisi dan pembela kezhaliman

“Di akhir zaman banyak polisi di pagi hari melakukan sesuatu yang dimurkai Allah, dan di sore hari melakukan sesutu yang dibenci Allah. Hati-hatilah engkau jangan sampai menjadi teman mereka.” (HR At-Tabrani)

9. Perang antara Yahudi dan Umat Islam

Dari Abu Hurairah bahwa Rasulullah saw. bersabda, “Tidak akan terjadi kiamat sehingga kaum muslimin berperang dengan yahudi. Maka kaum muslimin membunuh mereka sampai ada seorang yahudi bersembunyi di belakang batu-batuan dan pohon-pohonan. Dan berkatalah batu dan pohon, ‘Wahai muslim, wahai hamba Allah, ini yahudi di belakangku, kemari dan bunuhlah ia.’ Kecuali pohon Gharqad karena ia adalah pohon Yahudi.” (HR Muslim)

10. Dominannya Fitnah

Dari Abu Hurairah r.a. bahwa Rasulullah saw. bersabda, “Tidak akan terjadi kiamat, sampai dominannya fitnah, banyaknya dusta dan berdekatannya pasar.” (HR Ahmad).

11. Sedikitnya ilmu

12. Merebaknya perzinahan

13. Banyaknya kaum wanita

Dari Anas bin Malik ra. bahwa Rasulullah saw. bersabda. “Sesungguhnya di antara tanda-tanda kiamat adalah ilmu diangkat, banyaknya kebodohan, banyaknya perzinahan, banyaknya orang yang minum khamr, sedikit kaum lelaki dan banyak kaum wanita, sampai pada 50 wanita hanya ada satu lelaki.” (HR Bukhari)

14. Bermewah-mewah dalam membangun masjid

Dari Anas ra. bahwa Rasulullah saw. bersabda, “Diantara tanda kiamat adalah bahwa manusia saling membanggakan dalam keindahan masjid.” (HR Ahmad, An-Nasa’i dan Ibnu Hibban)

15. Menyebarnya riba dan harta haram

Dari Abu Hurairah ra. berkata, Rasulullah saw. bersabda, “Akan datang pada manusia suatu waktu, setiap orang tanpa kecuali akan makan riba, orang yang tidak makan langsung, pasti terkena debu-debunya.” (HR Abu Dawud, Ibnu Majah dan Al-Baihaqi)

Dari Abu Hurairah ra. berkata, Rasulullah saw. bersabda, “Akan datang pada manusia suatu saat di mana seseorang tidak peduli dari mana hartanya didapat, apakah dari yang halal atau yang haram.” (HR Ahmad dan Bukhari).

Lalu Tanda-tanda hari kiamat besar adalah :

A. Asap

Asap akan memenuhi timur dan barat, ia akan berlaku selama 40 hari. Apabila orang yang beriman terkena asap itu, ia akan bersin seperti terkena selsema, sementara orang kafir pula keadaannya seperti orang mabuk, asap akan keluar dari hidung, telinga dan dubur mereka.

B. Dajjal

Dajjal maksudnya ialah bahaya besar yang tidak ada bahaya sepertinya sejak Nabi Adam A.S sampai hari kiamat. Dajjal boleh membuat apa saja perkara-perkara yang luar biasa.Dia akan mendakwa dirinya Tuhan, sebelah matanya buta dan di antara kedua matanya tertulis perkataan ‘Ini adalah orang kafir’.

C. Binatang melata di bumi.

Binatang melata yang dikenali sebagai Dabatul Ard ini akan keluar di kota Mekah dekat gunung Shafa, iaakan berbicara dengan kata-kata yang fasih dan jelas. Dabatul Ard ini akan membawa tongkat Nabi Musa A.S dan cincin Nabi Sulaiman A.S. Apabila binatang ini memukulkan tongkatnya ke dahi orang yang beriman, maka akan tertulislah di dahi orang itu ‘Ini adalah orang yang beriman’. Apabila tongkat itu dipukul ke dahi orang yang kafir, maka akan tertulislah ‘Ini adalah orang kafir’.

D. Matahari terbit di barat

E. Munculnya Nabi Isa as

Turunnya Nabi Isa. A.S di negeri Syam di menara putih, beliau akan membunuh dajjal. Kemudian Nabi Isa A.Sakan menjalankan syariat Nabi Muhammad S.A.W.

F. Munculnya Yakjuj dan Makjuj

Yakjuj dan Makjuj pula akan keluar, mereka ini merupakan dua golongan. Satu golongan kecil dan satulagi golongan besar. Yakjuj dan Makjuj itu kini berada di belakang bendungan yang dibangunkan oleh Iskandar Zulqarnain. Apabila keluarnya mereka ini,bilangannya tidak terhitung banyaknya, sehingga kalau air laut Thahatiah diminum nescaya tidak akan tinggal walau pun setitik.

G. Tanda-tanda hari kiamat lain

Rasulullah S.A.W telah bersabda,” Hari kiamat itu mempunyai tanda, bermulanya dengan tidak laris jualandi pasar, sedikit sahaja hujan dan begitu juga dengan tumbuh-tumbuhan.Ghibah menjadi-jadi di merata-rata, memakan riba, banyaknya anak-anak zina,orang kaya diagung-agungkan, orang-orang fasik akan bersuara lantang dimasjid, para ahli mungkar lebih banyak menonjol dari ahli haq”

Berkata Ali bin Abi Talib,Akan datang di suatu masa di mana Islam itu hanya akan tinggal namanya saja,agama hanya bentuk saja, Al-Qur’an hanya dijadikan bacaan saja, mereka mendirikan masjid, sedangkan masjid itu sunyi dari zikir menyebut AsmaAllah. Orang-orang yang paling buruk pada zaman itu ialah para ulama, dari mereka akan timbul fitnah dan fitnah itu akan kembali kepada mereka juga.Dan kesemua yang tersebut adalah tanda-tanda hari kiamat.”

Sabda Rasulullah S.A.W, “Apabila harta orang kafir yang dihalalkan tanpa perang yang dijadikan pembahagian bergilir, amanat dijadikan seperti harta rampasan, zakat dijadikan seperti pinjaman, belajar lain dari pada agama, orang lelaki taat kepada isterinya,mendurhakai ibunya, lebih rapat dengan teman dan menjauhkan ayahnya, suara-suara lantang dalam masjid, pemimpin kaum dipilih dari orang yang fasik, oarng dimuliakan karena ditakuti akan tindakan jahat dan aniayanya dan bukan kerana takutkan Allah, maka kesemua itu adalah tanda-tanda kiamat.”

Ayat-ayat dan hadits yang menyebutkan tanda-tanda kiamat besar di antaranya: Hingga apabila dia telah sampai di antara dua buah gunung, dia mendapati di hadapan kedua bukit itu suatu kaum yang hampir tidak mengerti pembicaraan. Mereka berkata, “Hai Dzulqarnain, sesungguhnya Ya’juj dan Ma’juj itu orang-orang yang membuat kerusakan di muka bumi, maka dapatkah kami memberikan sesuatu pembayaran kepadamu, supaya kamu membuat dinding antara kami dan mereka?” Dzulqarnain berkata, “Apa yang telah dikuasakan oleh Tuhanku kepadaku terhadapnya adalah lebih baik, maka tolonglah aku dengan kekuatan (manusia dan alat-alat), agar aku membuatkan dinding antara kamu dan mereka.” (Al-Kahfi: 82)

“Dan apabila perkataan telah jatuh atas mereka, Kami keluarkan sejenis binatang melata dari bumi yang akan mengatakan kepada mereka, bahwa sesungguhnya manusia dahulu tidak yakin kepada ayat-ayat Kami.” (An-Naml: 82)

Dari Hudzaifah bin Usaid Al-Ghifari ra, berkata: Rasulullah saw. muncul di tengah-tengah kami pada saat kami saling mengingat-ingat. Rasulullah saw. bertanya, “Apa yang sedang kamu ingat-ingat?” Sahabat menjawab, “Kami mengingat hari kiamat.” Rasulullah saw. bersabda,”Kiamat tidak akan terjadi sebelum engkau melihat 10 tandanya.” Kemudian Rasulullah saw. menyebutkan: Dukhan (kabut asap), Dajjaal, binatang (pandai bicara), matahari terbit dari barat, turunnya Isa as. Ya’juj Ma’juj dan tiga gerhana, gerhana di timur, barat dan Jazirah Arab dan terakhir api yang keluar dari Yaman mengantar manusia ke Mahsyar. (HR Muslim)

Dari Abdullah bin Mas’ud ra. berkata, Rasulullah saw. bersabda, ”Hari tidak akan berakhir, dan tahun belum akan pergi sehingga bangsa Arab dipimpin oleh seorang dari keluargaku, namanya sama dengan namaku.” (HR Ahmad)

Perbedaan antara tanda-tanda kiamat kecil dan kiamat besar adalah :

  1. Tanda-tanda kiamat kecil secara umum datang lebih dahulu dari tanda-tanda kiamat besar.
  2. Tanda-tanda kiamat kecil sebagiannya sudah terjadi, sebagiannya sedang terjadi dan sebagiannya akan terjadi. Sedangkan tanda-tanda kiamat besar belum terjadi.
  3. Tanda kiamat kecil bersifat biasa dan tanda kiamat besar bersifat luar biasa.
  4. Tanda kiamat kecil berupa peringatan agar manusia sadar dan bertaubat. Sedangkan kiamat besar jika sudah datang, maka tertutup pintu taubat.
  5. Tanda-tanda kiamat besar jika muncul satu tanda, maka akan diikuti tanda-tanda yang lainnya. Dan yang pertama muncul adalah terbitnya matahari dari Barat.

Alam dunia adalah salah satu fase kehidupan yang dilalui oleh manusia, suatu saat nanti dunia ini akan berakhir dan manusia berpindah kepada fase kehidupan berikutnya yaitu alam akhirat. Akhir kehidupan dunia inilah yang disebut Kiamat.

Kiamat pasti tiba tanpa ragu sedikit pun, kepastian terjadinya ditetapkan oleh dalil-dalil al-Qur`an dalam jumlah yang besar. Di antara dalil-dalil tersebut adalah:

a. Firman Allah, “Dan sesungguhnya Hari Kiamat itu pastilah datang, tak ada keraguan padanya; dan bahwasanya Allah membangkitkan semua orang di dalam kubur.” (Al-Hajj: 7).

b. Firman Allah, “Sesungguhnya Hari Kiamat pasti akan datang, tidak ada keraguan tentangnya, akan tetapi kebanyakan manusia tiada beriman.” (Ghafir: 59).

c. Firman Allah, “Telah dekat datangnya saat itu dan telah terbelah bulan.” (Al-Qamar: 1).

Dari sunnah Nabi saw di antaranya sabda beliau,

“Aku diutus, sedangkan aku dan Hari Kiamat adalah seperti ini,’ beliau menyandingkan antara jari telunjuk dan jari tengah.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim).

Meskipun Kiamat pasti terjadi akan tetapi Allah merahasiakan waktunya. Dia tidak berkenan memberitahukan kepada seorang pun, tidak kepada nabi yang diutus tidak kepada malaikat yang dekat. Jadi ilmu tentangnya mutlak di tangan Allah semata.

Dalil yang menetapkan hal itu di antaranya:

Firman Allah, “Mereka menanyakan kepadamu tentang kiamat, ‘Bilakah terjadinya?’ Katakanlah, ‘Sesungguhnya pengetahuan tentang Kiamat itu adalah pada sisi Tuhanku, tidak seorang pun yang dapat menjelaskan waktu kedatangannya selain Dia. Kiamat itu amat berat (huru haranya bagi makhluk) yang di langit dan di bumi. Kiamat itu tidak akan datang kepadamu melainkan dengan tiba-tiba.’ Mereka bertanya kepadamu seakan-akan kamu benar-benar mengetahuinya. Katakanlah, ‘Sesungguhnya pengetahuan tentang Hari Kiamat itu adalah di sisi Allah, tetapi kebanyakan manusia tidak mengetahui.” (Al-A’raf: 187).

Firman Allah, “Sesungguhnya Allah, hanya pada sisiNya sajalah pengetahuan tentang Hari Kiamat.” (Luqman: 34).

Firman Allah, “Manusia bertanya kepadamu tentang Hari Berbangkit. Katakanlah, ‘Sesungguhnya pengetahuan tentang Hari Berbangkit itu hanya di sisi Allah.’ Dan tahukah kamu (hai Muhammad), boleh jadi Hari Berbangkit itu sudah dekat waktunya.” (Al-Ahzab: 63).

Dalam Shahih al-Bukhari dan Muslim ketika Jibril datang kepada Nabi saw bertanya tentang kapan Kiamat, Nabi saw menjawab,

“Yang ditanya tentang Hari Kiamat tidak lebih mengetahui dari yang bertanya.” (HR. Al-Bukhari dan Muslim).

Walaupun Allah merahasiakan kapan terjadinya Kiamat akan tetapi tidak dengan tanda-tandanya. Dia berkenan memberitahukannya kepada Nabi saw lalu beliau menyampaikannya kepada kita. Imam al-Bukhari dan Muslim meriwayatkan dari Abu Hurairah bahwa Nabi saw bersabda,

“Kiamat tidak terjadi sehingga ada dua kelompok besar bertikai yang memakan korban besar, seruan keduanya satu, dan sehingga muncul para Dajjal pembual besar mendekati 30, semuanya mengaku sebagai rasul Allah dan sehingga ilmu diangkat, gempa terjadi dalam jumlah besar, zaman menjadi dekat, fitnah besar muncul dan pembunuhan merajalela, sehingga harta melimpah di kalangan kalian, ia melimpah sehingga pemilik harta mencari-cari siapa yang menerima sedekahnya, dan sehingga dia menawarkannya maka orang yang ditawari berkata, ‘Aku tidak memerlukannya,’ sehingga manusia berlomba-lomba meninggikan bangunan dan sehingga seseorang melewati kubur orang lain dan dia berkata, ‘Seandainya aku yang menggantikannya’.”

Sumber : http://sunatullah.com/kiamat/tanda-tanda-hari-kiamat.html

Dajjal

Assalamualaikum Wr.Wb

Semakin Hari semakin dekat dengan kiamat. Dan Tanda-Tanda kiamat baru sedikit memuncul. dan tanda-tanda kiamat yang akan saya pelajari mendalam adalah dajjal.

Nama lain dari Dajjal adalah nabi palsu. Namun istilah Ad-Dajjal, merujuk pada sosok “Penyamar” atau “Pembohong” yang muncul menjelang kiamat.

Dajjal tidak disebut dalam al-Quran, tetapi disebut di hadis dan sunah yang menguraikan sifat-sifat Dajjal. Berdasarkan kepercayaan yang telah umum dalam kalangan muslim, karakteristik ad-Dajjal adalah sebagai berikut:

  • Dajjal memiliki cacad fisik di mata kiri yang buta dan mata kanan yang dapat melihat tetapi berwarna gelap (hitam). Dalam beberapa hadis menjelaskan ia hanya memiliki sebuah mata. Ia akan menunggangi keledai putih yang satu langkahnya sama dengan satu mil jaraknya. Keledai tersebut memakan api dan menghembus asap, dapat terbang di atas daratan dan menyeberangi lautan.
  • Dajjal seorang pemuda posturnya gemuk, kulitnya kemerah-merahan, berambut keriting, matanya sebelah kanan buta, dan matanya itu seperti buah anggur yang masak’ (tak bersinar), serupa dengan Abdul Uzza bin Qathan (lelaki Quraisy dari Khuza’ah yang hidup di zaman Jahiliyah).[2]
  • Dia akan menipu para umat muslim dengan mengajari mereka tentang surga, tapi ajaran tersebut adalah sebaliknya (Neraka).
  • Huruf Arab Kaf Faa Raa (kafir, bermakna kufur) akan muncul pada dahinya dan akan mudah dilihat oleh muslim yang bisa membaca maupun yang buta huruf.
  • Dia dapat melihat dan mendengar di banyak tempat pada waktu bersamaan.
  • Dia mempunyai keahlian untuk menipu manusia.
  • Dia akan coba meletakkan manusia pada tingkatan Tuhan.
  • Dia akan menyatakan dirinya adalah Tuhan dan akan menipu manusia dalam berpikir. Ia mengatakan bahwa ia telah bangun dari kematian. Salah satu orang penting akan ia bunuh dan kemudian ia akan menghidupkannya. Sesudah itu Allah akan menghidupkan apa yang ia bunuh tersebut, setelah itu ia tidak memiliki kekuatan ini lagi. Berdasarkan sumber lain tentang akhirat yang ditulis Anwar al-Awlaki), seorang lelaki beriman akan datang dari Madinah terus ke Dajjal, berdiri pada atas Uhud, dan dengan beraninya mengatakan bahwa Dajjal adalah Dajjal. Kemudian ia akan bertanya, “Apakah kamu percaya bahwa aku adalah Tuhan jika aku membunuhmu dan kemudian menghidupkan kamu?” Lalu Dajjal membunuh lelaki beriman tersebut, setelah itu menghidupkannya kembali, namun lelaki itu akan berkata bahwa dia semakin tidak percaya bahwa Dajjal adalah Tuhan.
  • Siapa saja yang menolak dan tidak percaya dengannya, mereka akan menderita kemarau dan kelaparan. Siapa saja yang menerimanya akan hidup dalam kehidupan senang.
  • Sebagian besar ajaran Islam mempercayai bahwa ia muncul di Kota Isfahan
  • Dia tidak bisa memasuki Makkah atau Madinah karena dijaga para malaikat.
  • Imam Mahdi akan melawannya atas nama Islam.
  • Dia akan dibunuh oleh Nabi Isa dekat pintu gerbang Lud yang merupakan wilayah Israel saat ini.

Dajjal membawa air dan api

Bedasarkan sebuah hadis yang menceritakan tentang Dajjal. Hadis tersebut menceritakan suatu hari pada musim kemarau, Dajjal akan bertanya, “Apakah kamu menginginkan api atau air?” Jika menjawab air, itu bermakna api yang diberikannya, Jika jawabannya api, ia akan memberi air. Kamu akan diberikan air jika kamu mengakui Dajjal adalah Tuhan dan bila kamu murtad dari agama Allah. Apabila kamu lebih memilih api tetapi tetap berada di jalan Allah, maka kamu akan dibunuhnya.

Dajjal membawa api dan air; Muhammad bersabda: “Sesungguhnya Dajjal itu akan keluar dengan membawa air dan api, maka apa yang dilihat manusia sebagai air, sebenarnya itu adalah api yang membakar. Sedang apa yang dilihat oleh manusia sebagai api, maka itu sebenarnya adalah air yang dingin dan tawar. Maka barangsiapa yang menjumpainya, hendaklah menjatuhkan dirinya ke dalam apa yang dilihatnya sebagai api, kerana ia sesungguhnya adalah air tawar yang nyaman.” [3]

Dajjal membawa sesuatu yang menyerupai syurga dan neraka; Dari Abu Hurairah berkata bahawa Rasulullah s.a.w bersabda: “Sukakah aku ceritakan kepadamu tentang Dajjal, yang belum diberitakan oleh Nabi kepada kaumnya. Sungguh Dajjal itu buta mata sebelahnya dan ia akan datang membawa sesuatu yang menyerupai syurga dan neraka, adapun yang dikatakan syurga, maka itu adalah neraka. Dan aku memperingatkan kalian sebagaimana Nabi Nuh a.s memperingatkan kepada kaumnya.”

Dajjal membawa sungai air dan sungai api; Dari Abu Hudzaifah berkata bahawa Rasulullah s.a.w bersabda: Sesungguhnya aku lebih tahu dari Dajjal itu sendiri tentang apa padanya. Dia mempunyai dua 2 sungai mengalir. Yang satu menurut pandangan mata adalah air yang putih bersih. Yang satu lagi menurut mata adalah api yang bergelojak. Sebab itu, kalau seorang mendapatinya hendaklah mendekati sungai yang kelihatan api. Hendaklah dipejamkan matanya, kemudian ditekurkan kepalanya, lalu diminumnya air sungai itu kerana itu adalah air sungai yang sejuk. Sesungguhnya Dajjal itu buta matanya sebelah ditutupi oleh daging yang tebal, tertulis antara dua 2 matanya (di keningnya) perkataan kafir yang dapat dibaca oleh setiap orang beriman pandai baca atau tidak.[4]

Melindungi Diri Dari Dajjal

Nabi Muhammad mengingatkan para pengikutnya untuk membaca dan menghapal sepuluh ayat pertama dari Surat Al-Kahfi sebagai perlindungan dari Dajjal, dan kalau bisa berlindung di kota Madinah dan Mekkah, karena Dajjal tidak akan pernah bisa masuk kota tersebut yang dijaga oleh para malaikat. Muhammad juga mengingatkan para pengikutnya untuk berdoa, “Ya Allah! Aku berlindung dengan-Mu dari bencana Dajjal.” Dia juga menyatakan tidak ada musibah yang lebih hebat daripada bencana yang ditimbulkan Dajjal sejak penciptaan Nabi Adam hingga Hari Kebangkitan.

Mohon maaf jika ada kata-katan yang salah/ kurang dimengerti.

Wassalamualaikum Wr.Wb

Sumber : Wikipedia (Sekalian sebagai contoh . kalo mau ngecopy…. jangan lupa tulis sumbernnya… oke(catatan : tapi … kalo ngcopy isi dari blog lain .saya belom pernah tuh .hehehe…. perna sih…. tapi dah minta ijin)

Mengurangi kemacetan Dengan Cara Lain

Assalamualaikum Wr.Wb

Pernakah kalian semua mendengar cara mengurangi kemacetan? Pasti pernah kan, sebenarnya upaya memperbanyak angkutan umum dan menambah Trans-Jakarta atau lebih dikenal busway sudah bagus. Namun mengapa Jakarta masih macet? Diantara lain penyebannya adalah

Pertama. Kurang bersihnya fasilitas umum dan angkutan-angkutan umum. Saya pernah melihat seorang anak kecil yang tidak mau menaiki angkot/mikrolet (walaupun aku juga anak kecil hehehe…). Bahkan ia sampai menangis…( beda dengan saya… bahkan waktu tertabrak kereta yang kencang tidak bakal menangis, tapi yang pasti meninggal ….). aku pun jarang melihat orangkaya yang pergi dengan mikrolet. itulah yang menyebabkan sebagian orang tidak menyukai menaiki angkot/kendaraan umum lainnya (karena tidak nyaman). sangat berbeda dengan negara maju lainnya. disana tidak ada yang namanya sampah (saking majunnya). disana bersih sekali angkutan umumnya. dari halte/terminalnnya sampai kendaraannya.

Kedua . Kurangnnya keamanan, di kereta biasannya banyak pencopet,preman,bahkan orang gila (orang gilannya nyasar). kurangnya keamanan juga bisa disebabkan oleh suporter bola yang menaiki kendaraan umum . seperti kereta. ketidakamanan ini yang menyebabkan sebagian orang tidak suka menaiki kendaraan umum. berbeda di negara maju. suporternya tertib dan tidak rusuh (karena suporter disana kedinginan ,daripada banyak gerak mendingan diem aja dah…wkwkwwkwkw)

Nah . Sebenarnya , usaha pemerintah memang sudah bagus , akan tetapi kurangnya tingkat keamanan. Akan tetapi. Usaha kita yang belum bagus, contohnya aja buang sampah sembarangan. Saya mohon semoga yang membaca blog ini supaya menjaga kebersihan , karena juga mendapat pahala 2 x yang pertama dapat pahala karena menjaga kebersihan dan yang kedua mendapat pahala karena membantu agar lalu lintas bisa lancar. tetapi tidak langsung

Mohon maaf jika ada kesalahan kata/kata-kata yang tidak dimengerti, semoga blog ini bermanfaat untuk kita semua. kusudahi dulu.

Wassalamualaikum Wr.Wb

Akan terbit berjudul “Dajjal”

Musuh-Musuh Rosullulah SAW (seri 2)

Assalamualaikum Wr.Wb

Halo teman-teman. Hari ini aku akan melanjutkan tentang Musuh-Musuh Rosullulah SAW. Nah yg terakhir adalah

A. Musailamah Al Kazab

Menjelang Rasullulah saw wafat, banyak orang yang mengaku-anku mendapat wahyu dari allah dan diangkat menjadi nabi, dan yang pertama kali mengaku-aku nabi adalah Musailamah al kazab. Ia didukung oleh Bani Hanifah di Yamamah. Ia memperistri Sajah yang mengaku nabi dari kalangan orang kristen. Mereka berhasil menyusun pasukan besar yang berkekuatan 40.000 orang. Abu bakar ass shiddiq mengirimkan Ikrimah bin abu jahal dan Syurahbil bin Hasanah untuk memerangi Musailamah al-Kazab dan para pengikutnya. pada mulanya pasukan Islam terdesak. Akan tetapi, pasukan bantuan segeran datang di bawah pimpinan Khalid bin Walid. Pasukan Islam bertempur dengan gagah berani. Pasukan Musailamah akhirnya berhasil dikalahkan.

Pada suatu hari Musailamah al Kazab pernah mengutus 2 orang untuk menyampaikan surat kepada Nabi Muhammad SAW isinya

” Dari Musailamah rosullulah kepada Muhammad, salam sejahtera. Saya sudah bersekutu dengan kau dalam soal ini. Bumi ini buat kami separuh dan buat quraisy separuh. Akan tetapi, Quraisy golongan yang tidak suka berbuat adil.”

Nabi Muhammad SAW membalas surat tersebut dengan kalimat

” Bismilahir-rahmanir-rahim. Dari Muhammad rosullulah kepada Musailamah pembohong. Bumi ini milik allah, diwariskan kepada siapa saja yang dikehendaki-Nya di antara hamba-hamba-Nya yang bertaqwa.”

Usaha Musailamah menyerang kaum muslimin antara lain

  • melakukan kegiatan bersama-sama Laqit dan Tulaihah
  • dan mereka bertiga menyebarkan propaganda di daerahnya masing-masing. dalam melakukan propaganda terhadap Nabi Muhammad SAW, dilakukannya tanpa penyerangan. Propaganda yang mereka lakukan dengan mengatakan bahwa Muhammad adalah seorang nabi yang diutus hanya untuk golongannya. Mereka pun mengatakan bahwa dirinya juga nabi seperti Muhammad yang menerima wahyu. Di samping itu mereka menginginkan agar kekuasaan berada di tangannya sehingga dapat memberikan pengaruh yang besar terhadap kaum di lingkungannya

Hal tersebut diterangkan dalam sebuah percakapan antara amr bin as (sesudah masuk islam) dan Musailamah al Kazab sebagai berikut :

Musailamah   : “Apa yang telah diturunkan kepada kawanmu  (Nabi

Muhammad SAW) pada waktu ini?”

Amr                   : “Sesungguhnya telah diturunkan kepadanya sebuah surah

ringkas, tetapi sangat mendalam.”

Musailamah   : “Surah apakah itu?”

Amr                   : “Wal asri… ”

Musailamah   : “Dan telah diturunkan juga olehku.”

Amr                   : ” Apa itu?”

Musailamah   : ” Ya wabr, ya wabr. Wa inama anta uzunani was sadr wa sa

iruka hafrun naqar (Hai marmut, hai marmut sesungguhnya

engkau punya dua telinga dan dada. dan semua jenis kamu

suka menggali dan melobangi.)”

Musailamah   : “Bagaimana pendapatmu?”

Amr                   : “Demi Allah, sesungguhnya engkau adalah pendusta.”

Begitu mendengar berita Nabi Muhammad SAW wafat, tersiar di negeri Arab. Bibit fitnah yang sudah disiapkan sejak dulu dengan mudah tersebar luas ke segenap penjuru. Fitnah itu bergerak dalam bermacam-macam bentuk sesuai dengan faktor-faktor yang menggerakannya.

Kusudahi dulu yaa…

Wassalamualaikum Wr.Wb

Ciri-ciri khusus makhluk hidup II

Assalamualaikum Wr.Wb

Halo teman-teman. Saya akan melanjutkan Ciri-ciri makhluk hidup. Nah… akan kulanjutkan yaa…

E.Bunglon.

Bunglon merupakan hewan yang lambat, makananya seperti serangga. Contohnya : belalang,capung jangkrik.

Bunglon mempunyai lidah yang panjang dan lengket, dan ia mempunyai ciri khusus yang paling istimewa, yaitu dapat mengubah warna tubuhnya sesuai keadaan lingkungan, dan tiap matanya dapat melihat pada arah yang berbeda.

F. Ikan pemanah.

Ikan pemanah hidup di air tawar. akan tetapi makananya ikan pemanah hidup di daratan (terbang), seperti laba-laba, lalat, dan capung. bagaimana ikan pemanah memakan mangsanya?

Hewan-hewan kecil sering bergelantungan di ranting atau daun tanaman yang berada di permukaan air. Meskipun dekat air, ikan pemanah, taakan sampai memakannya, maka dari itu. ikan pemanah menyemburkan air ke mangsanya hingga mangsanya jatuh ke air, lalu ikannya langsung memakan hewan tersebut.

G. Bunga karang (koral)

Bunga karang hidup di dasar laut. hewan ini hanya menunggu makanan datang, melewati air. bagaimanakah cara bunga karang makan?

di bunga karang terdapat lubang-lubang halus tempat masuknya air, bersama air pula turut ikut makanan dan oksigen. sel-sel yang bercambuk mengayuh air melewati rongga tubuh. Sel-sel dalam rongga tubuh bekerja untuk menyerap oksigen dan makanan yang terlarut dalam air. Lalu, air dikeluarkan melalui puncak tubuhnya.

Jika bunga karang mati, maka akan terbentuk terumbu karang. Terumbu karang berguna untuk rumah bagi hewan laut.

kusudahi dulu yaa…

Wassalamualaikum Wr. Wb

Ciri-ciri khusus makhluk hidup I

Assalamualaikum Wr.Wb

Hai teman-teman. Sekarang , aku akan mengajarkan kalian juga loh… Nah, sekarang aku akan mengajarkan tentang ” Ciri-ciri khusus makhluk hidup “, mau liat kan… tuh ada dibawah ini…

A. Kelelawar.

kelelawar Kelelawar hidup di pohon besar atau gua. Ia merupakan satu-satunya mamalia yang dapat terbang. sayapnya terbuat dari kulit tipis. Kelelawar mencari makan pada malam hari, tidur di siang hari. Makananya berupa : buah-buahan, madu, ikan, mamalia kecil, dan reptil. Kelelawar memiliki ciri khusus yaitu ekolokasi. Ekolokasi adalah memperkirakan jarak suatu benda dengan pancaran bunyi yang tinggi.

B.cecak dan tokek

Cecak atau sering dipanggil cicak hidup di dinding-dinding rumah, cicak senang merayap di dinding rumah, sama seperti tokek, kenapa cicak bisa meraya di dinding rumah? Nih ada penjelasanya. Cicak dan tokek mempunyai garis-garis/bulu-bulu halus di kakinya … Garis-Garis ini berguna untuk memperlengket bagian telapak kaki cecak , nih hasil penelusuran kaki cecaknya…

Oh… iya… selain itu. cicak mempunyai ciri khusus yaitu autotomi, cicak dapat memutuskan ekornya pada saat waktu terancam oleh pemangsanya.

C. Burung hantu.

Burung hantu memiliki mata dan pendengaran yang tajam. jika ia terbang… ia tidak akan terdengar oleh mangasnya karena bulunya tipis dan halus… hanya itu yang kuketahui… nih fotonya

D. Unta

Unta hidup di padang pasir, lingkunganya kering dan gersang. Ia mempunyai punuk, punuknya berguna sebagai makanan cadangan… jika unta lapar/haus, maka punuknya mengerut, tetapi jika punuk unta penuh maka punuknya membesar dan tak mengkerut. unta mempunyai punuk 1 atau punuk dua nih gambarnya…

Unta dapat meminum 57 liter air jika dalam kehausan, unta tidak berkeringat dan hanya mengeluarkan sedikit kotoran.

Dah dulu yaa… nanti q lanjutkan…

Wassalamualaikum Wr.Wb